Alasan Mahasiswa Tidak Lulus Uji Kompetensi
Uji Kompetensi atau yang sering kita singkat menjadi UKOM adalah ujian yang diselenggarakan bagi calon tenaga kesehatan termasuk Tenaga Kesehatan Masyarakat.
UKOM dilaksanakan untuk mendapatkan Surat Tanda Registrasi (STR), dimana STR adalah syarat utama bagi tenaga kesehatan yang ingin mengabdi di instaansi kesehatan
Tidak sedikit mahasiswa yang mendapatkan hasil tidak kompeten saat mengikuti Uji Kompetensi. Kenapa bisa mahasiswa sampai tidak lulus Uji Kompetensi? apakah mereka kurang persiapan atau tidak mengikuti bimbel ukom sebelumnya.
Jikat kita telaah lebih jauh, banyak faktor yang mempengaruhi hal tersebut.
Oleh karena itu pada kesempatan kali ini kita akan bahas alasan atau penyebab mahasiswa tidak lulus ukom.
BACA JUGA > Tips Menjadi Anak TKJ yang Sukses
Kurang persiapan
Mengikuti Uji Kompetensi memerlukan kesiapan mental dan keilmuan, oleh karena itu kita harus mempersiapkan mental dan pastinya keilmuan kita tentang materi yang akan di Ujikan, bahkan bagi mahasiswa yang pintar sekalipun kalau kita tidak mempersiapkan mental dengan baik pasti tidak akan siap untuk mengerjakan soal selama 3 jam.
Nasib
Kalau sudah nasib ya mau bagaimana lagi, berusaha itu wajib tapi nasib terkadang tidak bisa kita hindarkan.
Contohnya, seorang mahasiswa yang aktif dan biasa mendapatkan peringkat satu dikelas. Ketika mengerjakan soal dengan baik, Allah SWT berkehendak yang bersangkutan tidak bisa melakukan saving otomatis.
Alhasil di akhir ujian semua hasil pekerjaannya tidak ada satupun yang tersimpan oleh sistem.
Apa yang terjadi kemudian? mahasiswa tersebut harus ujian ulang.
Pastinya apabila mengalami kejadian tersebut kita akan panik, stress dan tidak fokus, karena mahasiswa yang lain tidak mengalami masalah system seperti itu, itulah pentingnya kita berdoa sebelum melakukan sesuatu.
Berlatih dengan sumber yang kurang tepat
Sebelum melaksanakan Uji Kompetensi mahasiswa perlu latihan mengenal soal-soal yang baik yaitu yang memiliki standar yang sama dengan soal yang akan mereka hadapi di ukom nanti.
Akan tetapi pada kenyataannya tidak semua mahasiswa memiliki kesempatan untuk melakukan try out ukom dengan soal seperti itu.
Mereka berlatih dengan sumber yang tidak tepat, yaitu sumber bacaan yang tidak sesuai standar dan direview dengan baik.
Sombong
Jangan sampai memandang remeh ukom tersebut, apabila kita sudah menganggap remeh atau kecil ukom berarti kita sudah sombong. Alhasil dengan kesombongan itu kita tidak akan maksimal dalam proses belajar.
Kurang Percaya Diri
Kepercayaan diri juga menjadi kunci penting dalam keberhasilan UKOM, mengapa demikian?
Mahasiswa yang pintar sekalipun yang sudah melakukan banyak sekali try out ukom bisa tidak lulus saat UKOM apabila dia merasa gugup karena tidak percaya diri. Oleh karena itu kita harus mengontrol emosi dan kepercayaan diri kita, yakinlah kita bisa dan jangan lupa berdoa.
Tidak mengetahui cara membaca soal
Soal dirancang sedemikian rupa sehingga dapat memisahkan mana yang kompeten mana yang tida kompeten.
Secara umum soal dibagi menjadi 3 (tiga) bagian, yaitu
- Vignete atau kasus
- Pertanyaan
- Jawaban
Jumlah kata dalam vignete sebanyak 20 – 60 kata, rata-rata 40 – 50 kata. Kata ini disusun dari mulai identitas pasien, setting perawatan, keluhan, data yang menunjang keluhan, data distractor, tanda vital, pemeriksaan penunjang lainnya.
BACA JUGA :
Posting Komentar untuk "Alasan Mahasiswa Tidak Lulus Uji Kompetensi"